JAKARTA - Google Pixel 4 kabarnya membawa peningkatan kamera dengan fitur modus motion.
Seperti dikutip dari Techtimes, sumber menyebutkan kepada 9to5Google bahwa mode motion membuat pengguna mampu menangkap subjek yang bergerak dengan jelas dan latar belakang buram.
Google juga bekerja untuk membuat fitur Night Sight lebih baik meskipun fitur tersebut sudah disebut-sebut sebagai salah satu fitur mode malam terbaik dalam kategori smartphone.
Untuk Google Pixel 4, para insinyur perusahaan dilaporkan membuat peningkatan terkait kecepatan dan penyesuaian umum lainnya untuk pengalaman fotografi malam hari yang lebih baik.
Â
Baca juga: Saingi Galaxy Fold, LG G8X Hadirkan Desain Ponsel Lipat
Baca Juga: Kawal Pengembangan Kampung Perikanan Budidaya, KKP Siapkan Pengawas Perikanan Andal