JAKARTA - Ponsel lipat TCL bisa dibentangkan hingga 10 inci. Ini menjadikan perangkat cocok dipakai untuk bekerja seperti penggunaan tablet.
Soal luas layar, perangkat TCL ini boleh jadi lebih unggul. Seperti diketahui, Samsung Galaxy Fold yang sudah dirilis mengusung fitur lipat ke dalam dan bila dibuka menampilkan layar 7,3 inci.
Sementara Huawei Mate X yang menghadirkan fitur lipat keluar, memungkinkan perangkat untuk dibuka hingga 8 inci, seperti dikutip Phonearena.
Baca juga: Uniknya Ponsel Lipat TCL dengan Dua Lipatan, Ini Wujudnya