JAKARTA - Pada event Consumer Electronics Show (CES) 2020, Sony mempresentasikan produk atau teknologi terbaru kepada publik. Jim Ryan, President and CEO, Sony Interactive Entertainment mengungkap tentang kemunculan konsol game generasi baru, PlayStation 5 (PS5).
"PlayStation 5, datang pada liburan tahun ini," kata Jim Ryan dalam video yang diunggah The Verge di YouTube. Ia memamerkan logo baru PS5 yang datang dengan icon khas PlayStation dan desain yang menunjukkan PS5 dengan teks putih.
Jim menyebutkan beberapa fitur kunci yang dimiliki PS5. Fitur kunci ini antara lain 3D audio sound, Haptics/Adaptive Triggers (controller baru), Ultra-high speed SSD, Hardware-based ray tracing serta Ultra HD Blu-ray.
Baca juga: 10 Smartphone yang Dipamerkan di CES 2020, OnePlus hingga Samsung
Follow Berita Okezone di Google News