PUBLIK dunia beberapa waktu belakangan ramai membahas WhatsApp Aero. Diinformasikan aplikasi ini menarik perhatian karena memiliki fitur-fitur yang tidak ada di WhatsApp biasa.
Sebagaimana dikutip dari Antara, Rabu (5/1/2022), WhatsApp Aero merupakan aplikasi modifikasi dari WhatsApp. WhatsApp sendiri dibuat oleh Meta Platforms Inc, dulu bernama Facebook Inc.
Baca juga: 4 Fitur Menarik dari WhatsApp Aero yang Tak Dimiliki Versi LamaÂ
Meta secara resmi memiliki dua jenis aplikasi untuk WhatsApp, yaitu aplikasi WhatsApp reguler untuk pesan instan sehari-hari dan WhatsApp Business untuk pengguna yang menjalankan bisnis, misalnya toko online.
Sementara aplikasi modifikasi, sering disebut Mod APK, modded apps atau modded APK, merupakan hasil modifikasi dari aplikasi resmi. Aplikasi seperti ini biasanya menawarkan fitur-fitur yang belum ada di aplikasi resmi.
Baca juga: Cara Kirim Foto agar Lebih Berkualitas di WhatsappÂ
WhatsApp Aero memang memberikan fitur-fitur yang selama ini belum ditemui di WhatsApp, seperti menghilangkan status sedang online. Pada WhatsApp biasa, pengguna akan berstatus sedang online jika membuka aplikasi WhatsApp.
Tidak ada jalan lain pada WhatsApp biasa untuk tidak terlihat online ketika sedang membuka aplikasi, kecuali membuka aplikasi tanpa menyalakan internet.