JAKARTA - Earphone atau alat pendengar sangat penting bagi para pengguna ponsel pintar. Aksesori ini dapat membuat siapa saja mendengar audio dari siaran radio, rekaman video, hingga layanan streaming yang ada di smartphone.
Namun, siapa sangka ternyata earphone salah satu benda yang mengandung banyak bakteri.
Menyimpannya di sembarang tempat atau sering meminjamkannya ke orang lain bisa mengakibatkan earphone terkontaminasi bakteri.
Oleh karena itu, earphone harus rutin dibersihkan agar bakteri tidak membahayakan kesehatan telinga. Selain bakteri, membersihkan earphone juga dapat meningkatkan performa suara yang dihasilkan.
Berikut ini tips mudah membersihkan earphone agar tidak menimbulkan penyakit, sebagaimana dikutip dari Forbes, Senin (20/6/2022).
1. Sikat permukaan
Sebelum menyikat earphone, Anda harus mencabut earbud-nya terlebih dahulu. Arahkan bagian dalam earphone ke bawah lalu Anda dapat langsung mulai menyikatnya. Anda dapat menggunakan sikat gigi untuk membersihkannya.
2. Cuci earbuds
Anda dapat membersihkan bantalan earphone atau earbuds menggunakan sabun cuci piring. Caranya tuangkan sedikit sabun cuci piring dengan air hangat.
Setelah itu, Anda dapat menggunakan campuran bahan ini untuk membersihan earbuds. Gunakan lap yang halus untuk membersihkannya.