Laporan terbaru menyebutkan bahwa OPPO sedang bersiap-siap untuk meluncurkan jajaran Find X6 ke pasar Negeri Tirai Bambu. Rumor yang beredar mengatakan bahwa event peluncuran jajaran ponsel tersebut akan diadakan pada tanggal 21 Maret.
Menjelang peluncurannya, seorang tipster di Digital Chat Station membocorkan beberapa spesifikasi dari Find X6 dan X6 Pro. Dalam sebuah postingan di Weibo baru-baru ini, tipster tersebut mengungkapkan varian warna dari kedua smartphone tersebut.
Dilansir dari Gizmochina, Menurut tipster tersebut Find X6 akan dilengkapi dengan bagian belakang berbahan kaca dan akan hadir dalam tiga varian warna yaitu Flying Spring Green, Starry Sky Black, dan Snow Mountain Gold. X6 akan memiliki ketebalan 8.96mm dan berat 207 gram.
Berbeda dengan Find X6 biasa, Find X6 Pro akan hadir dalam varian berbahan kulit, yang akan disebut Desert Silver Moon. Opsi warna ini akan sedikit lebih tebal dari pilihan warna lainnya, berukuran 9.5mm, dan memiliki berat 216 gram.
Dua varian warna lain dari X6 Pro adalah Flying Spring Green dan Cloud Ink Black, kedua opsi warna ini memiliki bagian belakang berbahan kaca, sedikit lebih tipis dari varian berbahan kulit, berukuran 9.1mm, tetapi akan sedikit lebih berat, dengan berat 218 gram.
Seperti ponsel flagship lainnya di tahun 2023, Find X6 Pro akan dilengkapi dengan platform seluler Snapdragon 8 Gen 2. Laporan sebelumnya mengklaim bahwa Find X6 dapat tersedia dalam varian Snapdragon 8 Plus Gen 1 dan Dimensity 9200.
Namun, laporan yang lebih baru mengklaim bahwa hanya akan ada satu versi Find X6, yang akan menampilkan chip D9200.
Follow Berita Okezone di Google News
(dra)